humaniora

Humaniora: Ilmuwan China kembangkan e-skin untuk beri robot indra peraba

Lely

Humaniora: Ilmuwan China kembangkan e-skin untuk beri robot indra peraba

Humaniora: Ilmuwan China kembangkan e-skin untuk beri robot indra peraba

Jakarta (PRESSRELEASE.CO.ID) – Tim peneliti China mengembangkan jenis kulit elektronik (e-skin) baru, yang membuat robot dapat mengenali lingkungan mereka melalui sentuhan dalam kegelapan saat visibilitas terbatas.

Seorang anggota tim peneliti dari Southeast University, Duan Shengshun, mengatakan e-skin ini memiliki semua sifat fisikokimia mirip kulit yang diinginkan, seperti kelenturan, kemampuan penyembuhan diri, aktivitas antibakterial, serta keasaman yang lemah, dan e-skin ini dapat merasakan suhu, tekanan, maupun kelembapan sekitarnya setelah dinyalakan. 

“E-skin ini menyembuhkan diri sendiri,” tambah Duan, seraya menyebutkan bahwa pencangkokan kulit dapat dengan mudah dilakukan dengan menempelkan potongan kulit baru ke bagian kulit yang tergores.

Berita Terkait :  Humaniora: Mencari jalan tobat kala Ramadhan dari balik tembok Lapas Cipinang

E-skin gel lunak tersebut memiliki penampilan seperti selotip dan meniru sifat-sifat kulit manusia, dengan fitur seperti kelenturan dan kemampuan penyembuhan diri. E-skin ini juga mampu mendeteksi perubahan suhu dan tekanan, sehingga meningkatkan manfaatnya untuk digunakan pada robot.

Kesulitan utama dalam pengembangan e-skin adalah kurangnya komposit yang cocok dengan sifat fisikokimia dan sensoris seperti kulit manusia.

Tim peneliti dari Southeast University menemukan solusinya dengan mengembangkan e-skin baru ini yang didasarkan pada sutra alami, sebuah material protein.

Berita Terkait :  Humaniora: DPK Kalbar & DPRD Sambas koordinasi sistem penyelenggaraan kearsipan

Mereka juga menambahkan ion kalsium penyerap air, ion hidrogen asam lemah, dan nanomaterial dua dimensi yang sensitif terhadap stimulus lingkungan untuk menyintesis e-skin tersebut.

Temuan ini telah dipublikasikan di dalam jurnal ACS Nano. 

 

Sumber: Antara.

Tags

Bagikan:

Artikel Terkait

Tinggalkan komentar